Indomie memang gak pernah mati. Olahan dari mie instan asli Tanah Air ini kayaknya gak habis-habis dan selalu nikmat disulap jadi makanan apapun. Setelah Indomie cabai-cabaian jadi tren selama 2017, inovasinya makin liar selama 2018.
Sejumlah nama makanan pun mendadak viral, seperti lima olahan di bawah ini.
1. Donat Indomie
Setelah berita ini viral di Tanah Air, orang berbondong-bondong membuka usaha donat Indomie atau sekadar membuat video resepnya. Demamnya mengingatkan kita dengan es kepal Milo, ya?
2. Onigiri Indomie
Gak berselang lama dari kabar viralnya donat Indomie, muncul sebuah inovasi baru berupa onigiri Indomie yang dijual di sebuah minimarket bernama K3Mart di Medan. Kalau biasanya onigiri menggunakan nasi yang dikepal dan dibalut rumput laut, kini Indomie menggantikan tugas nasi.
Bahkan karena popularitasnya meroket, onigiri ini diproduksi oleh banyak pihak lain dan hits di kota-kota besar, seperti Surabaya dan Jakarta. Kamu sudah sempat cicipi?
3. Bakcang Indomie
Sejak demam donat dan onigiri Indomie hadir, olahan mie instan unik lainnya ikut bermunculan. Salah satunya bakcang Indomie. Selayaknya bakcang, mie goreng dibentuk segitiga dan dibungkus daun bambu.
Kalau bakcang umumnya berisi kuning telur, daging, atau sayur, bakcang Indomie biasanya berisi kornet atau sosis. Kalau dipikir-pikir, ini seperti menyantap Internet (Indomie, telur, kornet) versi lebih unik, ya?
4. Indomie nugget
Inovasinya gak berhenti sampai di situ. Nugget Indomie ada dalam daftar olahan mie instan yang viral sepanjang 2018. Sebenarnya nugget Indomie sudah sering dibuat sehari-hari. Hanya saja tidak terekspos sosial media, terutama di Instagram.
5. Sushi Indomie
Makanan khas Jepang nampaknya banyak menjadi bahan fusion food alias kombinasi dua jenis makanan berbeda. Selain onigiri, sushi Indomie juga banyak dibuat dan dikomersilkan. Beberapa gerai penjual sushi bahkan menambahkan menu baru ini ke dalamnya.
Kamu termasuk orang yang wajib mencoba makanan viral atau yang cukup tahu lewat media sosial aja, nih? Memasuki awal tahun, sudah pada punya prediksi tren apalagi yang bakal muncul lewat mie goreng seluruh umat satu ini, belum? Tulis di kolom komentar, ya!